Xabi Alonso
Gelandang Los Blancos ini menolak mengkritik Del Bosque yang tidak menurunkan striker kontra Italia.

Xabi Alonso memuji Italia yang berhasil menahan Spanyol 1-1 saat kedua tim melakoni laga pembuka Grup C Euro 2012, Minggu (10/6).

La Furia Roja tertinggal lebih dulu oleh gol Antonio Di Natale sebelum akhirnya Cesc Fabregas mencetak gol penyeimbang tiga menit kemudian.

"Kami tak terkejut dengan permainan lawan, karena kami tahu mereka tim bagus, sangat kompleks," kata Alonso kepada AS.

"Ketika mereka mencetak gol, pertandingan lebih sulit, tapi kami tetap tenang untuk mencari gol penyeimbang dan terus menekan mereka."

"Menyedihkan kami tidak menang, tapi Anda tak bisa meremehkan Italia."

Mengenai keputusan pelatih Vicente del Bosque yang menurunkan Cesc Fabregas sebagai striker.

Alonso menilai gelandang Barcelona tersebut memainkan peran dadakannya dengan baik.

"Banyak yang dikatakan mengenai itu, tapi saya sendiri tidak terkejut," kata mantan bintang Liverpool tersebut.

"Dia melakukan tugas dengan baik dan itu tidak mudah.

Dia mencetak gol setelah menunjukkan pergerakan seorang 'pemain bernomor sembilan' ((striker)).

Dia memiliki kepercayaan diri dan sekarang kami punya opsi."

"Penting bagi kami bisa menyamakan kedudukan dengan cepat," tutup Alonso.
Jika Anda menyukai Artikel di blog ini, Silahkan masukan email anda dibawah ini dan tentu saja gratis, dengan begitu Anda akan mendapat kiriman artikel setiap ada artikel yang terbit di My Inspiration